Senin, 09 Desember 2013

Browse Manual » Wiring » » » » » » » » Mito Android 898 Ponsel Lokal Murah 3G

Mito Android 898 Ponsel Lokal Murah 3G

Mito Android 3GMito 898 Android - Para vendor lokal sepertinya tidak ingin ketinggalan tren ponsel Android yang sedang booming di pasaran. Salah satu pelopor vendor lokal ini juga tidak melewatkan kesempatan begitu saja. Mito yang selama ini dikenal dengan produk TV Phone -nya pun meluncurkan ponsel dengan sistem operasi Android. Namun ponsel Android Mito ini tidak dilengkapi dengan fitur TV analog. Seri Mito Android pertama adalah Mito 9800 yang diluncurkan tahun lalu, sedangkan yang terbaru adalah Mito 898. Nah, kali ini kami akan mengulas tentang kelebihan dan kelemahan spesifikasi Mito 898.



Mito 898 merupakan ponsel Android kelas entry-level dengan kriteria harga dibawah Rp 2 juta. Sebagai ponsel murah sepertinya tidak bijak jika menganggap ponsel ini murahan. Bukan bermaksud promosi atau apa, namun menurut kami ponsel Mito Android ini layak untuk dipertimbangkan bagi sobat yang ingin membeli ponsel Android harga murah. Berikut review kami tentang spesifikasi Mito 898:


Berbalut warna hitam, Mito 898 terlihat cukup elegan dengan sudut yang sangat bulat. Ukuran layarnya pun terhitung cukup lebar yaitu 3,75 inch berjenis TFT Capacitive touchscreen dengan resolusi HVGA. Not bad, layar selebar ini cukup membuat pengguna leluasa menjalankan berbagai aplikasi.

Kelebihan Mito 898 ini adalah Dual-on GSM (900/1800 MHz) dan WCDMA (2100 MHz) dan sudah mendukung koneksi data 3G seperti pada ponsel-ponsel Android dari vendor lokal lainnya. Selain itu untuk konektivitas Mito 898 ini sudah memiliki Wi-Fi, Bluetooth, dan kabel data. Ponsel Android ini memiliki Yamaha Music Chipset, tapi kami kurang mengetahui apa keunggulan dari chipset ini.

Kelebihan Mito 898 lainnya adalah pada fitur kamera. Kamera utama 3 MP dengan Flash dan kamera depan 0,3 MP relatif lebih baik dibandingkan ponsel Android keluaran vendor lokal lain. Sayanngnya kami tidak menemukan informasi mengenai detail processor dan memori yang terdapat pada Mito Android 898 ini.

Spesifikasi Lengkap Mito Android 898

Jaringan dual ON
GSM 900/1800 MHz WCDMA (3G) 2100 MHz
Layar 3,75 inch LCD TFT Capacitive Touchscreen
Dimensi 120 x 63,5 x 10,9 mm
OS Android 2.3 Gingerbread
Koneksi GPRS, EDEG, HSDPA, Bluetooth, port 3,5 mm, microUSB
Kamera utama 3 MP dan kamera depan 0,3 MP
Memori internal dan microSD
Google Search, Google Browser, Google Maps
Polifonik (MP3), MP3/MP4 Player, radio FM
Baterai Li-Ion 1.300 mAH

Screenshot:
Mito 898 Android
Mito 898 Android

Harga Mito Android 898

Kisaran Harga Rp 1.100.000,-

Sebagai ponsel Android lokal dengan harga 1 jutaan, Mito 898 memiliki spesifikasiyang tidak terlalu mengecewakan. Dapat menjadi pertimbangan buat sobat yang sedang mencari ponsel Android murah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar